Jumat, 25 April 2014

Pembuahan dan Kehamilan

Jika seorang wanita berhubungan seks dengan pria dalam beberapa hari periode ovulasinya, pembuahan (fertilisasi) bisa terjadi. Ketika pria ejakulasi (mengeluarkan cairan semen dari penisnya), 1,5– 6 ml semen tinggal dalam vagina. Di dalam cairan semen itu terkandung antara 75-900 juta sel sperma, yang kemudian berenang dari vagina melalui cervix dan uterus menuju tuba falopi untuk bertemu dengan sel telur di sana. Selanjutnya, hanya satu sel sperma yang bisa membuahi sel telur.
Kira-kira seminggu setelah sperma membuahi sel telur, sel telur yang telah dibuahi (disebut zygote) berubah menjadi blastocyt (bola multisel dengan cairan di dalamnya). Blastocyt kemudian bergerak dan menempelkan dirinya di dinding rahim yang disebut endometrium. Endometrium menjadi tebal dan kaya dengan darah karena kerja hormon estrogen. Hormon progesterone dalam proses ini juga berperan menjaga agar endometrium tetap dalam keadaan tebal dan penuh darah sehingga blastocyt mudah menempel di rahim dan kemudian mengisap nutrisi dari darinya. Proses penempelan blastocyt pada dinding rahim ini disebut implantasi.
Blastocyt yang terus mengambil nutrisi dari rahim, berkembang menjadi embrio. Pada akhir minggu ke-3 (atau 22 hari sesudah pembuahan), embrio mulai berdetak jantungnya.
Kira-kira 8 minggu, embrio berukuran sebesar jempol orang dewasa, namun telah mempunyai hampir seluruh organ, yaitu otak, sel saraf, jantung, darah, perut dan usus, ginjal, otot, dan kulit.

Stage berikutnya adalah fetus (janin), yang berlangsung mulai umur 9 minggu sejak fertilisasi hingga kelahiran. Sel-sel terus berkembang semakin banyak. Fetus terapung-apung dalam cairan amnion (ketuban) di dalam kantung ketuban. Janin (fetus) memperoleh oksigen dan nutrisi dari darah ibunya di plasenta, sebuah struktur yang melekat di dinding rahim yang terhubung ke janin melalui tali pusat. Cairan ketuban berfungsi melindungi janin dari benturan-benturan.


Sumber video : https://www.facebook.com/photo.php?v=10200211618707021&set=vb.133492686757959&type=2&theater

Tidak ada komentar:

Posting Komentar